Tutorial Belajar Return Value Method di Java



Baik static ataupun non-static kita dapat mengembalikan suatu nilai dari dalam method. Untuk mengembalikan nilai ke luar method, kita gunakan statemen return.
Ada beberapa tipe data yang dapat kamu kembalikan, yaitu:
  • standard typemethod mengembalikan nilai dari tipe standard Java
  • objekmethod mengembalikan nilai berupa objek yang sesuai dengan class tertentu
  • arraymethod mengembalikan nilai berupa array dengan tipe data tertentu
Pada saat mendeklarasikan method, kita menyertakan tipe data sebelum nama methodnya. Tipe data method yang dideklarasikan harus sama dengan data yang akan dikembalikan dari dalam method tersebut.

PRAKTEK

  • Pada editor terdapat contoh method bertipe integer dan mengembalikan nilai yang juga bertipe integer. Silakan eksekusi kode di sebelah kanan dan lihat output yang akan dihasilkan.
  • Dapatkah Kamu membuat method kurang() dan kali() bertipe integer, dan method bagi() bertipe double. Masing-masing method tersebut menerima dua buah parameter bertipe integer. Kemudian panggil semua method tersebut dari dalam method main().

class MyClass {
static int tambah(int num1, int num2) {
return num1 + num2;
}

public static void main(String[] args) {
System.out.println( tambah(10, 20) );
}
}


Hasilnya:
30

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tutorial Belajar Return Value Method di Java"

Posting Komentar