Tutorial Belajar Mencari dan Mengganti Teks dalam String di PHP



Pada lesson sebelumnya pernah disinggung sekilas tentang fungsi str_replace(). Yup, ini adalah fungsi untuk mengganti suatu teks di dalam string dengan teks lain.
str_replace($search, $replace, $subject, [$count]);
Argumen $search diisi oleh string yang akan dicari untuk diganti. Argumen $replace diisi oleh string yang menjadi pengganti. $subjectdiisi oleh string yang akan dicari dan diganti isinya. $count ini argumen opsional yang dapat kita isi oleh variabel yang akan berisi angka jumlah temuan string yang diganti.

$pesan = "saya suka baso sapi, sate kambing dan iga bakar";


$hasil = str_replace("kambing", "ayam", $pesan);

Pada contoh kode di atas, variabel $hasilakan berisi string "saya suka baso sapi, sate ayam dan iga bakar", dimana kata kambing diganti menjadi ayam.
Kita juga dapat mencari lebih dari satu nilai. Teks penggantinya pun dapat dibuat per teks yang dicari atau disamakan.

$pesan = "saya suka baso sapi, sate kambing dan iga bakar";

$cari = array("sapi", "kambing");

$pengganti = "ayam";

$pengganti = array("rudal", "maranggi");

$hasil = str_replace($cari, $pengganti, $pesan);


$hasil2 = str_replace($cari, $pengganti, $pesan);

Pada variabel $hasil, teks 'sapi' dan 'kambing' akan diganti jadi 'ayam'. Sedangkan pada variabel $hasil2 teks 'sapi' akan menjadi 'rudal' dan teks 'kambing' menjadi 'maranggi'.

PRAKTEK

Pada editor, di baris ke-4 buat variabel $hasil. Panggil fungsi str_replace()sedemikian rupa sehingga variabel $hasil berisi hanya huruf konsonannya saja dari string pada variabel $pesan.

<?php

$pesan = "saya suka baso sapi, sate kambing dan iga bakar";



Hasilnya:

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tutorial Belajar Mencari dan Mengganti Teks dalam String di PHP"

Posting Komentar